Kamis, 14 Juli 2022

JURNAL ILMIAH

 

MENGENALI KATEGORI JURNAL ILMIAH


    Bagi para pendidik, baik guru maupun dosen tentu tidak asing dengan Jurnal. begitu juga dengan mahasiswa. Pada jenjang pendidikan S2 dan S3 beberapa perguruan tinggi mensyaratkan untuk wajib mempublikasikan artikelnya di Jurnal Nasional terakreditasi atau jurnal internasional bereputasi.
Apakah Jurnal itu? apakah ada penggolongannya? berikut penjelasan singkat mengenai hal tersebut.
   Jurnal adalah bentuk pemberitaan atau komunikasi yang memuat karya ilmiah dan diterbitkan berjadwal dalam bentuk elektronik maupun cetak. Untuk melihat mutu suatu jurnal, maka dilakukan akreditasi. Akreditasi jurnal adalah kegiatan penilaian untuk penjaminan mutu jurnal ilmiah melalui kewajaran penyaringan naskah, kelayakan pengelolaan, dan ketepatan waktu penerbitan jurnal ilmiah. Akreditasi jurnal ilmiah adalah pengakuan resmi atas penjaminan mutu suatu jurnal ilmiah

Karakteristik Jurnal Internasional

§  Ditulis dengan menggunakan bahasa resmi PBB (Arab, Inggris, Perancis, Rusia, Spanyol, dan  Tiongkok).

§  Dewan Redaksi (Editorial Board) adalah pakar di bidangnya paling sedikit berasal dari 4 (empat) negara.

§  Artikel ilmiah yang diterbitkan dalam 1 (satu) nomor terbitan paling sedikit penulisnya berasal dari 2 (dua) negara.

§  Adanya penulis artikel yang memiliki  reputasi internasional dalam bidangnya

§   Distribusi jurnal telah menjangkau  ke beberapa negara di dunia

§  Terindeks oleh pemeringkat internasional (contoh SJR) atau basis data internasional yang  ternama, contoh Index Copernicus International (ICI)

 Jurnal Internasional Bereputasi

     Terindeks oleh pemeringkat internasional yang  diakui oleh Kementerian (contoh Web of Science  dan/atau Scopus) serta mempunyai faktor  dampak (impact factor) lebih besar dari 0 (nol)  dari ISI Web of Science (Thomson Reuters) atau  mempunyai faktor dampak (SJR) dari SCImago  Journal and Country Rank paling rendah Q3  (quartile tiga).

  Ciri yang jelas adalah bahwa editorial  board berasal dari berbagai negara atau  paling tidak mempunyai consulting editor  dan reviewer dari berbagai negara dan  peredaran jurnal tersebut berskala  internasional selain penyumbang naskah  berasal dari berbagai negara atas  kehendak sendiri.


Jurnal Nasional Terakreditasi
Pemerintah Indonesia dalam rangka menjaga kualitas publikasi ilmiah, khususnya jurnal, maka dilaksanakan akreditasi terhadap jurnal yang ada. dan terindeks sinta, mulai sinta 1 sampai sinta 6. Pengelola Jurnal yang sudah terakreditasi tersebut akan diberikan sertifikat akreditasi jurnal dengan perigkat sesuai dengan kualitas jurnal. Sinta 1 adalah kualitas jurnal yang tertinggi. Adapun kiat agar artikel dapat dipublikasikan di jurnal nasional terakreditasi adalah sebagai berikut:

1)    Pilih Jurnal sesuai dengan topik hasil reset yang dilakukan;

2)  Memilih sesuaikan dengan kemampuan, bisa dimulai dari jurnal peringkat 6, 5, 4,3 atau jika mampu bisa peringkat 2 atau 1. (lihat daftar jurnal di Sinta);

3)    Review, telaah/pelajari artikel ilmiah yang sudah di publish di journal tersebut;

4)  Kenali bahasanya dan juga sistematika penulisan citation: foot note atau body note, jumlah halaman yang diminta, spasi , dan hal hal teknis lainnya.

5)  Tiap jurnal ada panduan penulisannya, patuhi hal tersebut, jika disediakan template jurnalnya, sebaiknya digunakan).